- Music
Video Musik Skandal yang Dikerjakan di Masa Swakarantina
Skandal, band indie rock asal Jogjakarta, baru saja merilis sebuah video musik baru untuk lagu mereka yang berjudul “Racau”. Single ini sendiri merupakan karya lanjutan setelah mini album Sugar yang dirilis tahun 2017 yang lalu.
Skandal mengartikan kata racau sebagai suara-suara kebisingan kota yang mau tidak mau setiap harinya selalu berulang untuk didengarkan oleh telinga kita. Video musik “Racau” ini adalah video ketiga dari kuartet tersebut, setelah video untuk lagu “Superfine” dan “Stay Slay Slack”— dua single dari debut mini album pertama, Sugar – yang dirilis melalui YouTube resmi mereka.
“Konsepnya sederhana sebenarnya. Semuanya datang dari keadaan beberapa bulan belakangan, situasi yang mengharuskan semua orang untuk tinggal di rumah masing-masing akibat pandemi Covid-19 — semacam menangkap momen yang ada, ide itu muncul secara organik dan terbilang sederhana, untuk produktif bikin sesuatu sembari menikmati keadaan yang ada. Lalu berpikir ‘Kenapa nggak ngajak orang lain atau teman-teman buat ikutan ya?’ Selain itu, video musik “Racau” ini juga dijadikan semacam kado bagi diri sendiri karena bulan April lalu genap berusia 9 tahun.” Ujar Siddha (vokalis) yang memiliki ide untuk video musik ini.
Menanggapi ide yang ada itu, mereka menghadirkan sebuah kampanye bernama #meracaudirumah yang mengajak serta berbagai lapisan orang untuk mengirimkan rekaman video mereka sambil mendengarkan atau menyanyikan lagu “Racau” saat di rumah saja selama beberapa bulan terakhir. Setelah itu, kumpulan video yang ada disunting menjadi satu dan menghadirkan momen keseruan di saat situasi yang sedang tidak baik-baik saja saat ini. Lalu yang paling menyenangkan lagi adalah kreativitas yang dihadirkan dari para pengirim video yang menjadi sorotan utama di video musik tersebut.
Penggarapan video musik “Racau” ini sendiri juga dibantu oleh Raven Navaro sebagai asisten sutradara dan editor. Raven Navaro sendiri sebelumnya sudah menyutradarai beberapa video musik lokal yang bisa dibilang sangat menarik, seperti video musik lagu “Malam” dari BAP., “F**k Your Jaksel Lifestyle” milik Noise, dan “Rubber Song” dari SORE.
Setelah video musik “Racau”, grup yang digawangi oleh Yogha Prasiddhamukti (vokalis), Robertus Febrian (gitaris, vokalis), Rheza Ibrahim (gitaris), dan Argha Mahendra (drummer) ini rencananya akan mengeluarkan beberapa single lanjutan yang juga akan disertai video musiknya dalam beberapa waktu ke depan.
Teks: Adjust Purwatama
Visual: Arsip dari Skandal
SKJ'94 Kembali Menghentak Lantai Dansa

Penamaan genre musik rasanya sudah menjadi hal umum sekarang ini. Sama seperti grup musik yang pernah mewarnai hiruk pikuk industri musik Indonesia era 2000 awal yang mengkategorikan musiknya sendiri ke...
Keep ReadingInterpretasi Pendewasaan Bagi Prince Of Mercy

Terbentuk sejak 2011 silam di kota Palu, Prince Of Mercy lahir dengan membawa warna Pop Punk. Digawangi oleh Agri Sentanu (Bass), Abdul Kadir (Drum), Taufik Wahyudi (Gitar), dan Sadam Lilulembah...
Keep ReadingKembali Dengan Single Experimental Setelah Setahun Beristirahat

Setelah dilanda pandemi covid-19, tahun 2023 sudah semestinya menjadi momentum bagi seluruh rakyat Indonesia untuk berpesta dan bersuka ria. Di sinilah momen ketika Alien Child kembali hadir dan menjadi yang...
Keep ReadingLuapan Emosi Cito Gakso Dalam "Punk Galore"

Setelah sukses dengan MS. MONDAINE dan BETTER DAYZ yang makin memantapkan karakter Cito Gakso sebagai seorang rapper, belum lama ini ia kembali merilis single terbarunya yang berjudul PUNK GALORE yang single ke-3...
Keep Reading