Troü Membawa Kenangan Manis di Single Barunya

Di Indonesia, penikmat musik tumpah ruah jumlahnya. Hal ini bisa dilihat dari setiap digelarnya festival musik, baik itu berskala nasional maupun internasional. Para penikmat musik ini pun memiliki latar belakang yang beragam, ada yang mahasiswa, pekerja, maupun yang sudah tua sekali pun. Tak ada batasan bagi mereka yang menyukai musik. Di peta besar industri musik tanah air, salah satu kota yang selalu menjadi kiblat dan barometer atas tumbuh berkembangnya dunia ini adalah Bandung. Siapa yang mau menyangkal bila kota ini adalah penghasil musik dan musisi bagus? Pasti tak ada. Sebab apa? Karena banyak musisi Bandung telah berhasil menancapkan namanya di dunia musik. Lalu, karya bagus yang dihasilkan pun banyak yang populer dan selalu dijadikan panutan bagi para musisi-musisi yang baru akan terjun ke industri ini.

Salah satu band bagus yang telah lama malang melintang di dunia musik di kota Bandung adalah Troü. Menyebut mereka sebagai band yang memainkan musik indie pop/alternative pop, mereka telah ada sejak tahun 2014 silam. Band yang sebelumnya berisikan Hariz Lasa (Vokal, Gitar), Elmo Rinaldy (Gitar), Mochammad Ifsan (Bass) dan Harry “Koi” Pangabdian Maulana Yusuf (Drums) ini pun menjadi semakin meriah dan komplit sejak masuknya seorang Ghilang Prassetya Wiraga untuk mengisi posisi gitar di tubuh band ini. Mengangkat referensi warna musik alternatif dari Britania Raya era 90-2000 awal, Troü membawa ingatan tentang musik yang sederhana dan dibalut dengan lirik yang menangkap segala fenomena sehari-hari. 

Dalam perjalanan pengkaryaan, mereka telah merilis banyak lagu, salah satunya adalah single “Home”. Sebenarnya, lagu ini pernah dirilis di tahun 2016 silam, namun karena satu dan lain hal, kembali dirilis di tanggal 7 Agustus 2020 kemarin secara digital di berbagai layanan musik dalam jaringan. Lagu berdurasi 4 menit 15 detik ini dirilis oleh Troü melalui Glossarie Records, sebuah label musik independen asal kota Bandung, yang sebelumnya juga telah merilis Pop at Summer. 

Album cover single Troü

Single ‘Home’ bercerita tentang sebuah perasaan nostalgik yang terkait dengan kerinduan akan rumah, yang bisa tentang tempat, orang, perasaan atau apapun itu yang menghantarkan rasa nyaman. Home sendiri dikemas dengan balutan musik yang mengkiaskan jelas pengaruh besar dari band-band alternatif Inggris era 90 seperti Travis, Embrace, Snow Patrol dan lainnya. Lagu ini setidaknya selain membawa ingatan akan kenyamanan sebuah rumah, mampu membangkitkan memori akan musik masa-masa tersebut. Sebuah kediaman, atau lebih dikenal dengan rumah memang punya banyak cerita bagi masing-masing penghuninya. Selain menjadi tempat untuk berteduh dan berkembang, rumah adalah salah satu tempat bagi kita untuk meramu banyak keseharian menjadi sebuah kenangan yang sangat istimewa.

“Home” ditulis oleh Hariz Lasa (Vokal, Gitar) pada tahun 2016 untuk kemudian direkam di dua studio yaitu Reds Studio dan Aru Studio. Untuk proses mixing dilakukan oleh Fauzan Mubarok dan proses mastering oleh Sound Engineer berpengalaman Adhitya Wibisana “Adhit Android”. “‘Home’ sempat dirilis di tahun yang sama walau saat itu ranah digital streaming platform tidak terlalu ramai seperti hari ini. Untuk itulah, pada tahun 2020 ini Troü memutuskan untuk merilis ‘Home’ di setiap digital streaming platform yang tersedia. Selamat menikmati!” Tutur mereka.

Teks: Adjust Purwatama
Visual: Arsip dari Troü

Warna Dan Formasi Baru Hailwave Dari Kancah Musik Aceh

Unit pop-punk dari Aceh, Hailwave, menawarkan warna, karakter, serta formasi barunya dengan single yang diberi tajuk “Out Of Reach”. Lagu yang menggambarkan percintaan remaja, menceritakan tentang seseorang yang berusaha menemukan...

Keep Reading

GAC Kembali Dengan Semangat Baru

Terhitung nyaris empat tahun grup vokal yang diinisiasi oleh Gamaliél, Audrey, dan Cantika ini mengumumkan vakum dari industri musik Indonesia untuk rehat dan mengeksplorasi diri, serta merilis proyek solo mereka...

Keep Reading

Semarak Festival & Konferensi Evoria 2023!

Kabar gembira! Memeriahkan Hari Musik Nasional yang akan jatuh pada 9 Maret mendatang, Diplomat Evo berkolaborasi dengan M Bloc Entertainment dan Alive Indonesia akan menyelenggarakan Evoria Festival & Conference 2023....

Keep Reading

SKJ'94 Kembali Menghentak Lantai Dansa

Penamaan genre musik rasanya sudah menjadi hal umum sekarang ini. Sama seperti grup musik yang pernah mewarnai hiruk pikuk industri musik Indonesia era 2000 awal yang mengkategorikan musiknya sendiri ke...

Keep Reading