- Music
Serenata Jiwa Lara Kini Hadir Dalam Format Vinyl
Kurang lebih sudah dua setengah tahun Serenata Jiwa Lara dirilis, salah satu lagu yang menjadi teman saat masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diberlakukan, kini dihadirkan kembali dalam bentuk rilisan fisik, yakni berupa piringan hitam 10 inci. Adakah yang tahu, pada waktu perilisannya, Serenata Jiwa Lara memang sudah dicetak private press dalam format piringan hitam 12 inci dengan kuantitas sangat terbatas, dimana salah satunya dilelang sebagai bentuk dukungan untuk Irama Nusantara.
Niat Suara Disko untuk merilis ini dalam bentuk piringan hitam secara massal terealisasikan bersama dengan Anukara Records, yang sebelumnya merilis piringan hitam album “2020” milik White Shoes & The Couples Company. Bukan tanpa alasan, selain alasan kualitas, piringan hitam juga dirasa sangat mewakili party scene, ranah dimana Suara Disko tumbuh sebelum berkembang menjadi sebuah label musik. Tentu saja, karya-karya Diskoria yang akan jadi menu utama.
Piringan hitam “Serenata Jiwa Lara” berisikan Original Mix pada Side A dan Dea Barandana Remix pada Side B. FYI, materi ini sudah disiapkan dari tengah tahun 2021, akan tetapi kerjasama dengan Dea Barandana lebih dulu tereksekusi dalam bentuk produksi lagu “Bersinar Bersamamu”, yang sudah dirilis oleh Diskoria awal tahun ini bersama Adinda. Barulah akhir tahun ini, piringan hitam “Serenata Jiwa Lara” bisa dirilis.
Serenata Jiwa Lara sendiri merupakan singel kedua dari Diskoria yang melibatkan Dian Sastrowardoyo pada vokal, serta bekerjasama dengan trio produser, Laleilmanino. Bagi Diskoria sendiri, rilisan fisik ini memang sudah dinanti, terlebih kedua personelnya Merdi dan Aat, merupakan kolektor piringan hitam. Sudah sepatutnya, rilisan orisinil Diskoria disajikan dalam format tersebut.
Melanjutkan perilisan ini, Suara Disko dan Diskoria turut merencanakan rilisan fisik berikutnya, serta karya baru dari Diskoria yang dijadwalkan akan segera hadir di tahun 2023.
Editor : Brandon Hilton
Visual : Arsip Dari Suara Disko
Debut Kathmandu Dalam Kancah Musik Indonesia

Musisi duo terbaru di Indonesia telah lahir. Penyanyi bernama Basil Sini bersama seorang produser sekaligus multi-instrumentalist bernama Marco Hafiedz membentuk duo bernama KATHMANDU. Dengan genre Pop-Rock, KATHMANDU menyapa penikmat musik...
Keep ReadingSisi Organik Scaller Dalam "Noises & Clarity"

Kabar baik datang dari Scaller yang baru saja merilis live session (8/7/23) yang kemudian diberi tajuk “Noises & Clarity”. Dalam video ini, grup musik asal Jakarta tersebut tampil membawakan 5...
Keep ReadingSingle Ketiga Eleanor Whisper Menggunakan Bahasa Prancis

Grup Eleanor Whisper asal kota Medan yang telah hijrah ke Jakarta sejak 2019 ini resmi merilis single ke-3 yang diberi tajuk “Pour Moi”. Trio Ferri (Vocal/ Guitar), Dennisa (Vocals) &...
Keep ReadingSajian Spektakuler KIG Live!

Umumkan kehadirannya sebagai pemain baru pada industri konser musik Indonesia, KIG LIVE yang merupakan bagian dari One Hundred Percent (OHP) Group menggelar acara peluncuran resmi yang juga menampilkan diskusi menarik...
Keep Reading