- Food & Travel
Saus Pembunuh dari The Killers
Beberapa bulan ke belakang, musisi gaek Alice Cooper merilis sebuah produk yang agak nyentrik, yakni sebuah saus pedas dengan tiga varian rasa dan level kepedasan yang tentu berbeda. Seakan tak mau kalah dari senior ‘sepermusisiannya’, agaknya The Killers turut mengikuti jejak yang telah dibuat Alice Cooper. Unit indie rock asal Amerika itu baru-baru ini telah membuat suatu terobosan yang terbilang langka di ranah merchandise musik, yaitu mereka merilis sebuah produk saus pedas!
Diberi merek The Killers ‘Hot Sauce’, katalog kulinernya ini mencakup empat rasa berbeda yang dinamai sesuai dengan katalog albumnya, yaitu ‘Hot Fuss’ saus khas Louisiana, ‘Fire In Bone’, ‘Hickory-smoked Caution’, dan ‘Blowback’. Produk terbarunya ini merupakan sebuah produk yang eksklusif dan terbatas, hanya tersedia dalam 2.500 kemasan saja.
Dalam sebuah pernyataan, The Killers mengungkapkan bahwa mereka telah membuat ide saus pedas selama bertahun-tahun dan sangat puas dengan produk akhir yang mereka hasilkan. Tak aneh jika kemudian The Killers hanya memproduksi sausnya ini dalam jumlah terbatas, karena dikabarkan pembuatan sausnya sendiri tidak melibatkan mesin melainkan dibuat sepenuhnya oleh tangan.
“Lebih panas dari Vegas, dan dengan empat rasa enak, ini lebih dari yang kami kira akan kami lakukan, jujur ??saja,” ungkap The Killers.
“Dibuat dengan tangan, dalam jumlah kecil hanya menggunakan bahan-bahan terbaik seperti cabai tua, paprika habanero, cabai rawit, garam laut asap hickory, dan sejumput dosa nyata dari Las Vegas untuk membuat saus pedas paling luar biasa di pasaran. Jadi bersiaplah, teman-teman. Wajibkan indra Anda dan pasangkan dengan rekaman makanan dan Killers favorit Anda. ” lanjutnya dalam sebuah pernyataan
Paket saus berisi 4 varian rasa berbeda ini sepertinya layak untuk dicicipi. Mengingat bahan dasar yang digunakannya pun cukup melelehkan air liur, seperti “Hot Fuss Hot Sauce” yang dibuat dengan cabai rawit tua dan sedikit garam laut, ini adalah saus pedas Louisiana dengan tingkat kepedasan paling rendah, kemudian “Fire In Bone Hot Sauce” adalah saus pedas verde dengan bahan dasar jalapeños segar, serrano, dan ketumbar, bersama dengan bawang putih kering, bawang bombay, dan cabai hijau,
Sedangkan “Caution Hot Sauce” merupakan saus favorit sang vokalis Bandon Flowers yang memiliki bahan dasar hickory, habanero, telur, paprika tellicherry, bawang putih kering segar, bawang merah, dan sedikit gula merah. Dan terakhir “Blowback Hot Sauce” dibuat dengan cuka putih, garam laut, hatch chili, gula merah, bawang merah, bawang putih, habanero, lada hitam dan tentu dengan tingkat kepedasan paling tinggi. Tertarik untuk mencicipinya? Kalian bisa pesan langsung di sini
The Killers sendiri adalah band rock asal Amerika yang dibentuk di Las Vegas pada tahun 2001 oleh Brandon Flowers (vokal utama, keyboard, bass) dan Dave Keuning (gitar utama, vokal latar). Nama The Killers diambil dari logo pada bass drum dari sebuah band fiktif yang digambarkan dalam video musik untuk lagu New Order yang berjudul ‘Crystal’.
Teks: Dicki Lukmana
Visual: Arsip The Killers
Debut Kathmandu Dalam Kancah Musik Indonesia

Musisi duo terbaru di Indonesia telah lahir. Penyanyi bernama Basil Sini bersama seorang produser sekaligus multi-instrumentalist bernama Marco Hafiedz membentuk duo bernama KATHMANDU. Dengan genre Pop-Rock, KATHMANDU menyapa penikmat musik...
Keep ReadingSisi Organik Scaller Dalam "Noises & Clarity"

Kabar baik datang dari Scaller yang baru saja merilis live session (8/7/23) yang kemudian diberi tajuk “Noises & Clarity”. Dalam video ini, grup musik asal Jakarta tersebut tampil membawakan 5...
Keep ReadingSingle Ketiga Eleanor Whisper Menggunakan Bahasa Prancis

Grup Eleanor Whisper asal kota Medan yang telah hijrah ke Jakarta sejak 2019 ini resmi merilis single ke-3 yang diberi tajuk “Pour Moi”. Trio Ferri (Vocal/ Guitar), Dennisa (Vocals) &...
Keep ReadingSajian Spektakuler KIG Live!

Umumkan kehadirannya sebagai pemain baru pada industri konser musik Indonesia, KIG LIVE yang merupakan bagian dari One Hundred Percent (OHP) Group menggelar acara peluncuran resmi yang juga menampilkan diskusi menarik...
Keep Reading