- Music
Murf. Berbicara Kesenjangan Generasi di Single Terbarunya
Apa yang terlintas di pikiran bila mendengar kata generation gap? Pastinya langsung terpikir ke sebuah perbedaan maksud antara generasi satu dengan yang lain perihal keyakinan maupun nilai-nilai. Biasanya ini terjadi antara yang tua dan muda. Disadari ataupun tidak, fenomena ini sangat sering terjadi di dalam kehidupan sehari-hari orang banyak. Yang paling dekat adalah dan sering kali kita temui adalah perbedaan pandangan makna kehidupan dari hubungan orang tua dan juga anak.
“No Future”, itulah dua kata yang kemudian dijadikan Murf. sebagai judul dari single terbarunya. Murf. yang adalah moniker dari Zata Mikail ini terakhir kali merilis sebuah single yang berjudul “Liberated” adalah di bulan Agustus 2019 silam. Lama tak terdengar, dirinya pun kembali lagi dengan sebuah karya kolaborasi. Kali ini, Panji Negoro yang diajak untuk berduet. Panji sendiri adalah seorang rapper sekaligus produser asal Jakarta Selatan yang tampil dengan moniker, Negoro.
Di dalam single kolaborasi ini, Murf. bersama Negoro mencoba untuk selalu mencoba keluar dari kotak yang dinamakan genre. Di “No Future”, nuansa hip-hop dan barisan rima berpuisi melebur dengan musik yang sedikit menyiratkan aura Gorillaz. “No Future” bercerita tentang kesenjangan dari generasi yang berbeda dan acap kali dirasakan oleh dirinya dan Panji. “No future, no culture,” kata Murf tentang persepsi orang tentang tidak adanya masa depan atas penerapan dari apa yang sedang ia lakukan.
“Tadinya sih gue pengen ini jadi rekaman rock, soalnya bassnya sudah dikasih fuzz sana sini, tapi begitu sample flute di intro gua masukin kok ya jadi berasa hip-hop banget, jadi langsung kepikiran buat ngajak Negoro nge-rap di lagu ini, ya hip-hop ala Murf. lah ya rada alternative gitu,” ujar Zata, sosok dibalik moniker Murf.
“You hear me G? you can stop sh*tt*n’ on gen z, see around this aint bout who sees the sun first,” kata Negoro yang resah karena sering kali dianggap sebelah mata oleh ‘boomer’ dengan pandangan kolot mereka.
Single kolaborasi ini sendiri telah dirilis pada 29 Mei kemarin, dan akan menjadi rentetan single terakhir dari Murf. sebelum nantinya ia merilis mini album pertamanya dalam waktu dekat. Sambil menunggu, mari simak “No Future”.
Teks: Adjust Purwatama
Visual: Arsip dari Murf.
Debut Kathmandu Dalam Kancah Musik Indonesia

Musisi duo terbaru di Indonesia telah lahir. Penyanyi bernama Basil Sini bersama seorang produser sekaligus multi-instrumentalist bernama Marco Hafiedz membentuk duo bernama KATHMANDU. Dengan genre Pop-Rock, KATHMANDU menyapa penikmat musik...
Keep ReadingSisi Organik Scaller Dalam "Noises & Clarity"

Kabar baik datang dari Scaller yang baru saja merilis live session (8/7/23) yang kemudian diberi tajuk “Noises & Clarity”. Dalam video ini, grup musik asal Jakarta tersebut tampil membawakan 5...
Keep ReadingSingle Ketiga Eleanor Whisper Menggunakan Bahasa Prancis

Grup Eleanor Whisper asal kota Medan yang telah hijrah ke Jakarta sejak 2019 ini resmi merilis single ke-3 yang diberi tajuk “Pour Moi”. Trio Ferri (Vocal/ Guitar), Dennisa (Vocals) &...
Keep ReadingSajian Spektakuler KIG Live!

Umumkan kehadirannya sebagai pemain baru pada industri konser musik Indonesia, KIG LIVE yang merupakan bagian dari One Hundred Percent (OHP) Group menggelar acara peluncuran resmi yang juga menampilkan diskusi menarik...
Keep Reading