- Music
Rilisan Perdana dari Label Rekam Jaya
Hari ini, sebuah label rekaman sekaligus toko rilisan fisik yaitu Rekam Jaya yang berasal dari Malang, melepas secara resmi rilisan pertamanya yang berbentuk kaset. Rilisan fisik tersebut adalah milik seorang pianis dan juga penulis lagu, Christabel Annora, yang bertitel “Sudut Kamar” dan berisikan enam karya instrumental. Sebagai catatan, mini album ini sendiri dirilis dengan jumlah produksi yang terbatas yaitu 50 keping, tapi juga sangat eksklusif dengan adanya tanda tangan dari sang penyanyi. Mengapa dibuat dengan jumlah yang sedikit? Sebab menurut pihak Rekam Jaya sendiri, mini album ini diharapkan bisa menjadi barang collector’s item yang berharga untuk para kolektor rilisan fisik sekaligus juga penggemar dari karya musik Christabel Annora. Sebagai penanda ekslusifitasnya, terdapat sebuah nomor seri di bagian belakang dari sampulnya, dan rilisan ini diproduksi dengan menggunakan kemasan vintage seperti kaset-kaset lawas era tahun 80an.
Bagi yang belum kenal dan ingin tahu perihal penyanyi ini, jadi, Christabel Annora adalah seorang pianis, penulis lagu, dan juga penyanyi dari Malang. Dalam kehidupan berkaryanya, tercatat dia pernah mengisi posisi di sebuah band bernama Get Panic, pernah melakukan kolaborasi bersama banyak musisi seperti The Morning After, Folkapolka, Silampukau, Ajer, Payung Teduh, hingga Slank. Untuk debut albumnya sendiri sebagai seorang penyanyi, dirinya merilis “Talking Days” di tahun 2016 silam. Dari sana, karier musiknya terus menanjak hingga tiba di mana dirinya harus hiatus dari kegiatan musik saat dirinya melanjutkan kehidupan pendidikannya di Edinburgh (Skotlandia). Tapi, walaupun kondisi yang sedang disibukkan dengan kegiatan lain, dirinya tak meninggalkan begitu saja kehidupannya sebagai seorang musisi. Hal ini dibuktikannya ketika pulang ke Indonesia dengan membawa materi album “Dari Jauh” (2019). Produktifitasnya ternyata makin membara di tahun 2020 dengan merilis single “Perempuan-Perempuan” dan mini album “Sudut Kamar”.
Proses produksi dari mini album tersebut pun dilakukannya secara mandiri di dalam kamarnya saat masa swakarantina berlaku di mana-mana. Dan kemudian dirinya dibantu oleh Nero Studio (Malang) untuk proses mixing dan mastering. Untuk urusan visual, semuanya dikerjakan sendiri olehnya yang memang selain berprofesi sebagai penyanyi, dia juga bekerja sebagai seorang dosen pengajar desain pada sebuah perguruan tinggi di Surabaya. Setelah semua urusan produksi selesai, mini album ini dilepac secara digital melalui banyak platform musik dalam jaringan seperti Spotify dan Apple Music, pada bulan Juni 2020 yang lalu. Hanya saja saat dirilis secara digital, di dalamnya. hanya terdapat empat buah lagu saja. Dari sana, Rekam Jaya pun berinisiasi untuk merilis fisiknya, dan kemudian menambahkan dua buah bonus lagu yang belum pernah dirilis oleh Christabel Annora.
Mini album ini sendiri adalah buat pikiran dan semangat dari Chritabel selama masa pandemi ini. Merekam perasaannya di masa karantina, Work From Home, berkarya di rumah, kolaborasi secara virtual, serta segala aktivitas harian yang terpaksa harus dijalani sendirian di kamarnya. Di setiap komposisinya bertabur liukan keresahan, kesedihan, dan kepasrahan yang dituangkan lewat denting piano. Secara harfiah, Sudut Kamar juga bisa menjadi simbol yang mewakili ruang personal Christabel Annora ketika merenung dan merefleksikan kehidupannya. Sebagai materi instrumental, Christabel Annora tetap membebaskan para pendengarnya untuk memberi makna dan nyawa pada setiap lagu tanpa musti dibatasi lirik atau kata-kata. Sebagai pelengkap, dia juga sempat mencetak buku partitur dan aneka macam merchandise dari mini album ini. Kaset “Sudut Kamar” diproduksi dan diedarkan oleh Rekam Jaya. Setelah melakoni aktivitas toko rekaman sejak akhir tahun 2019, saat ini Rekam Jaya mulai menjalankan unit label rekaman untuk membantu proses produksi, promosi dan distribusi karya rilisan fisik para musisi/band dari kota Malang.
Sebagai catatan tambahan, mini album ini telah habis dipesan dalam waktu yang sangat singkat, tidak kurang dari 24 jam saja. Kaset mini album ini pun telah beredar resmi untuk pasaran luas mulai hari Sabtu, tanggal 15 Agustus 2020. Pada hari itu juga sekaligus digelar Program Pesta Rekam Jaya berupa penjualan perdana kaset “Sudut Kamar” di Toko Rekam Jaya serta sesi talkshow bersama Christabel Annora secara virtual melalui Instagram Live. Selepas ini, masih akan ada kejutan dan takdir lain yang sedang dipersiapkan untuk membawa mini album ini ke ruang-ruang kemungkinan yang lain. Salam hangat dari Rekam Jaya dan segenap tim Christabel Annora. Sampai ketemu di Sudut Kamar!
Teks: Adjust Purwatama
Visual: Arsip dari Rekam Jaya
Debut Kathmandu Dalam Kancah Musik Indonesia

Musisi duo terbaru di Indonesia telah lahir. Penyanyi bernama Basil Sini bersama seorang produser sekaligus multi-instrumentalist bernama Marco Hafiedz membentuk duo bernama KATHMANDU. Dengan genre Pop-Rock, KATHMANDU menyapa penikmat musik...
Keep ReadingSisi Organik Scaller Dalam "Noises & Clarity"

Kabar baik datang dari Scaller yang baru saja merilis live session (8/7/23) yang kemudian diberi tajuk “Noises & Clarity”. Dalam video ini, grup musik asal Jakarta tersebut tampil membawakan 5...
Keep ReadingSingle Ketiga Eleanor Whisper Menggunakan Bahasa Prancis

Grup Eleanor Whisper asal kota Medan yang telah hijrah ke Jakarta sejak 2019 ini resmi merilis single ke-3 yang diberi tajuk “Pour Moi”. Trio Ferri (Vocal/ Guitar), Dennisa (Vocals) &...
Keep ReadingSajian Spektakuler KIG Live!

Umumkan kehadirannya sebagai pemain baru pada industri konser musik Indonesia, KIG LIVE yang merupakan bagian dari One Hundred Percent (OHP) Group menggelar acara peluncuran resmi yang juga menampilkan diskusi menarik...
Keep Reading