Gaet Keita Ogawa, Dua Empat Rilis “Would You Be Mine?”

Dua Empat, duo musisi jazz asal Jakarta baru saja melepas single terbarunya berjudul “Would You Be Mine?”. Kali ini mereka berkolaborasi bersama pemain perkusi yang menjadi pemenang Grammy untuk Snarky Puppy, Keita Ogawa. Saat ini Keita tergabung dalam beberapa group band ternama seperti Snarky Puppy, Banda Magda, dan beberapa band lainnya.

Menurut Dua Empat lagu tunggalnya ini bercerita tentang seorang gadis yang jatuh cinta dengan seorang pria yang ada di dalam mimpinya sampai dia tidak bisa membedakan antara kenyataan dan fantasi, di saat itulah dia menyadari bahwa dia harus bangun dan menghadapi kenyataan untuk mewujudkan mimpi itu.

“Single ini dirilis pada tanggal 14 Februari bertepatan dengan hari Valentine yang merupakan waktu yang ideal untuk merayakan semua jenis cinta dan mengungkapkan perasaan kita kepada orang yang kita cintai “Would You Be Mine?” tulis Dua Empat dalam keterangan pers.

Duo gitaris ini menghadirkan harmoni jazz yang menyenangkan dan improvisasi dengan sentuhan musik brazilian, dipadu dengan suara merdu Marini Nainggolan, yang juga merupakan penulis di balik liriknya. Sebuah aransemen musikal yang kompleks namun dinamis dalam lagu ini dimainkan oleh musisi ternama di Indonesia yaitu Kevin Yosua pada bass dan Deska Anugrah pada drum, ditambah musisi jazz ternama dari New York, Keita Ogawa pada perkusi.

Dua Empat sendiri merupakan duo yang berasal dari Jakarta, mereka adalah jazz gitar duo yang beranggotakan Alvin Ghazalie dan Misi Lesar. Mereka memulai perjalanannya dari dua orang teman di Conservatory of Music dan kini menjadi duo yang kuat. Tiga album mereka yang sudah rilis: Two Of A Kind (2017), Swinging Down The Chimney (2017) dan Head In The Clouds (2021) mendapatkan antusiasme besar dan sejak itu mereka berkesempatan untuk berkolaborasi dengan musisi-musisi ternama seperti, Benny Benack III, Keita Ogawa, Endah n Rhesa, Mondo Gascaro, Barry Likumahuwa, Ify Alyssa, Asteriska, dan masih banyak lagi.

Salah satu lagu mereka di dalam album “Swinging Down The Chimney” dinominasikan dalam AMI Awards tahun 2018. Dalam beberapa tahun belakangan, Dua Empat bermain musik dari panggung ke panggung di Indonesia dan Asia seperti: Singapore Jazz Festival, Java Jazz Festival, Jazz Gunung, Ubud Village Jazz Festival, Joey Alexander Asia Tour, Jazz Goes To Campus, dan masih banyak lagi.

Visual: Arsip dari Dua Empat

Debut Kathmandu Dalam Kancah Musik Indonesia

Musisi duo terbaru di Indonesia telah lahir. Penyanyi bernama Basil Sini bersama seorang produser sekaligus multi-instrumentalist bernama Marco Hafiedz membentuk duo bernama KATHMANDU. Dengan genre Pop-Rock, KATHMANDU menyapa penikmat musik...

Keep Reading

Sisi Organik Scaller Dalam "Noises & Clarity"

Kabar baik datang dari Scaller yang baru saja merilis live session (8/7/23) yang kemudian diberi tajuk “Noises & Clarity”. Dalam video ini, grup musik asal Jakarta tersebut tampil membawakan 5...

Keep Reading

Single Ketiga Eleanor Whisper Menggunakan Bahasa Prancis

Grup Eleanor Whisper asal kota Medan yang telah hijrah ke Jakarta sejak 2019 ini resmi merilis single ke-3 yang diberi tajuk “Pour Moi”. Trio Ferri (Vocal/ Guitar), Dennisa (Vocals) &...

Keep Reading

Sajian Spektakuler KIG Live!

Umumkan kehadirannya sebagai pemain baru pada industri konser musik Indonesia, KIG LIVE yang merupakan bagian dari One Hundred Percent (OHP) Group menggelar acara peluncuran resmi yang juga menampilkan diskusi menarik...

Keep Reading